Rabu, April 14, 2010

PT. TafaLink for Asia


PT. TafaLink For Asia adalah perusahaan IT (Information Technology) yang bergerak dalam bidang pengembangan software, networking dan konsultan IT. Kami terdiri atas individu-individu yang enerjik, pantang menyerah, dengan beragam pengalaman pengembangan software (software development) untuk beragam jenis kebutuhan dan sektor usaha & berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk para client kami. Bagi kami kepuasan para client adalah investasi terbesar dalam bisnis IT. Adapun Visi kami adalah Menjadi penyedia layanan teknologi Informasi yang baik dan handal secara lokal, regional dan Internasional dengan cara memberikan solusi terbaik kepada setiap client. Misi kami, adalah Memberikan pelayanan IT dengan keuntungan yang kompetitif dan bernilai bagi client kami, memelihara produk teknologi Informasi secara profesional dan memberikan pelayanan yang terbaik.
Dalam bidang Software, kami melayani jasa pembuatan software untuk
• HRD (Personalia)
• Inventory (Gudang)
• Payroll (Penggajian)
• Akuntansi
• Point of Sales
• Web Sales yaitu Sistem penjualan dan persediaan barang inventory berbasis teknologi web. Akses mudah cukup menggunakan web browser. Baik dari dalam kantor (jaringan LAN) ataupun melalui internet.
• Kami juga mengembangkan beragam software aplikasi bisnis. Spesifik untuk kebutuhan jenis usaha tertentu ataupun kebutuhan bisnis secara umum seperti: Web Project Management, Web Document Management, Corporate Intranet Portal, Billing System dan sebagainya. (Kami juga membantu pengembangan software sesuai dengan kebutuhan usaha anda)
Selain itu kami juga melayani pembuatan website untuk:
• Company profile
• E-Commerce
• Blog
• Personal
Kami juga menyediakan ‘one stop services’, dimana kami bisa sekaligus menyediakan konsultasi dalam hal desain software maupun website. Termasuk untuk penyediaan perangkat keras (Hardware) dan computer networking.

Keunggulan Program PT. Tafalink For Asia:
1. Mudah Diintegrasikan
Produk kami dapat dengan mudah diintegrasikan ke aplikasi (system) lainnya.
2. Bantuan Implementasi dan Penyesuaian
Team Technical engineering kami siap membantu anda dalam proses implementasi dan penyesuaian (customazation) yang di butuhkan.